Minggu, 16 Mei 2010

Perbedaan Python dengan Ruby


Tidak seperti di Python, di Ruby…
  • String dapat diubah isinya (mutable)
  • Kita dapat membuat konstanta (variabel yang nilainya tidak akan diubah)
  • Terdapatnya aturan dalam penamaan (misal: nama kelas diawali dengan huruf kapital, nama variabel lokal diawali dengan huruf kecil)
  • Hanya ada satu jenis tipe kontainer yang berisi daftar data, yaitu Array. Array bersifat mutable.
  • Interpolasi string didukung menggunakan sintaks petik ganda. Interpolasi yang didukung adalah escape sequence (misalnya \t untuk tab) dan substitusi ekspresi: "Selamat Datang, #{nama}!" akan menghasilkan string yang juga disisipkan isi variabel nama. Di Ruby, string berpetik tunggal (misal: 'halo semua') berfungsi persis seperti raw string di Python (tanpa interpolasi.)
  • Tidak ada kelas “new style” dan “old style”. Cuma ada satu macam kelas
  • Kita tidak akan pernah langsung mengakses atribut. Di Ruby, semua menggunakan pemanggilan metode. Cara praktisnya ialah dengan menggunakan attr_reader, attr_writer, maupun attr_accessor.
  • Buka dan tutup kurung untuk pemanggilan metode biasanya dihilangkan (opsional / boleh dipakai boleh juga tidak)
  • Ada public, private, dan protected untuk mengatur akses ke instance member, yang biasanya di Python diakali menggunakan aturan penamaan _seperti_ini_
  • Menggunakan “mixin”, bukan multiple inheritance
  • Kita bisa “membuka” sebuah kelas kapan saja untuk mengubah atau menambahkan metode-metode ke kelas tersebut
  • Ruby menggunakan true, false, dan nil, sedangkan Python menggunakan True dan False, dan None dalam pemilihan sebuah boolean
  • Kalau dites logika untuk true, hanya false dan nil yang dianggap bernilai false. Semua nilai lain dianggap true (termasuk 0, 0.0, "", dan [])
  • Menggunakan elsif sebagai ganti elif untuk percabangan
  • Menggunakan require sebagai ganti import, tetapi cara pengunaannya tetap sama
  • Penggunaan komentar biasanya di atas yang ingin didokumentasikan (jadi bukan di bawah). Biasa digunakan untuk menghasilkan dokumentasi secara otomatis dari source code
  • Ada banyak shortcut yang bisa dapat kita pelajari untuk melakukan hal-hal yang sering digunakan dengan lebih cepat. Shortcut tersebut membuat Ruby menyenangkan dan membuat kita sangat produktif

Contoh Program

Berikut ini adalah contoh program untuk menjumlahkan dua angka (diinputkan dari keyboard) di Python:

import sys
a = sys.stdin.readline()
b = sys.stdin.readline()
c = int(a) + int(b)
print c


Sedangkan jika menggunakan Ruby, kita dapat menuliskan sintaks-nya seperti ini :


a = gets.to_i
b = gets.to_i
c = a + b
puts c



Semoga bermanfaat :)

* spesial terima kasih buat seorang teman atas info diatas :) *

Tidak ada komentar:

Posting Komentar